Menu Atas

12 Resep Makanan Ringan Untuk Dijual Disekolah Pasti Untung

Bloglist - 12 Resep Makanan Ringan Untuk Dijual Disekolah Pasti Untung. Jika di masa pandemi seperti sekarang, sobat sedang mencari informasi maupun inspirasi mengenai peluang bisnis kecil - kecilan. Maka tidak ada salahnya mencoba bisnis menjanjikan salah satunya membuat jajanan untuk anak kecil. Nah jika sobat pingin mencobanya, saya kebetulan sedang berbagi resep makanan ringan yang bakal laris di jual di sekolahan.

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Peluang jajanan anak ini sangat menjanjikan, mengingat banyak sekali anak-anak suka jajan diluar daripada membawa makanan dari rumah. Apalagi kalau jajanan lucu, menarik dan rasanya enak. Dibawah ini saya telah membagikan resep makanan ringan untuk dijual disekolah pasti untung yang patut untuk sobat praktekan.


Meski aneka jajanan atau makanan ringan sudah banyak dijual, tapi sobat masih bisa mencoba berkreasi membuat resep makanan unik dan kreatif untuk dijual. Agar makanan ringan yang sobat buat, bisa laku keras dijual untuk anak - anak dan remaja. Sobat juga tidak perlu khawatir dengan materi resep makanan ringan untuk dijual disekolah yang saya jelaskan. 


Tentunya semua bahannya di jamin aman dan tidak membahayakan anak - anak. Berikut beberapa poin resep makanan unik dan kreatif untuk dijual laris manis yang bisa kita kembangkan :


1. Telur Gulung

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan :

- Telur ayam 2 butir.

- Kaldu bubuk.

- Tusuk sate.

- Lada bubuk.

- Air secukupnya saja. 


Cara Membuat :

Silahkan campur seluruh bahan dan kemudian kocok merata

- Lanjut goreng minyak pada wajan dengan api yang cukup

- Lalu tuang adonan telur sampai merata

- Gulung telur dengan sampai memanjang

- Setelah cukup matang silahkan tiriskan

- Terakhir telur gulung siap dihidangkan


2. Sate Donat

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan dasar :

- Gula pasir 100 gram.

- Air dingin 100 ml.

- Ragi instan 11 gram.

- ½ sendok garam.

- 200 gram kentang halus (kukus, dinginkan dan haluskan).

- Telur 4 butir.

- Mentega 75 gram.

- Susu bubuk 50 gram.

- ½ kg tepung terigu berprotein tinggi.

- Minyak goreng secukupnya saja.

- Tusuk sate.


Bahan untuk topping :

- Messes sesuai selera untuk warnanya.

- Cream.


Cara Membuat :

Silahkan campur tepung terigu, ragi, gula pasir, susu bubuk lanjut aduk hingga merata.

- Lanjut masukan kentang yang sudah dihaluskan tadi.

- Masukkan telur dan tambahkan margarin dan garam. Diamkan 10 menit.

- Lanjut kempiskan adonan tadi dan timbang rata- rata 10 gram lalu dibentuk bulat, lanjut diamkan 5 menit.

- Lalu pipihkan adonan, lanjut bentuk bulat kembali dan letakkan diatas loyang yang sudah  ditabur tepung.

Lanjut Diamkan 40 menit sampai mengembang, lalu masukan di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.

- Celupkan ke dalam meses dan cream masak pekat, terakhir sate donat siap dihidangkan.


3. Cilok

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan : 

- Tepung terigu 100 gram.

- Tepung tapioka 75 gram.

- Daging ayam yang sudah dihaluskan 75 gram.

- Air panas.

- Daun bawah yang sudah dicincang.

- Lada bubuk.

- Kaldu ayam bubuk.


Bahan untuk saus :

- Cabai rawit sesuai selera.

- Saus tomat sesuai selera.

- Cabai merah besar.

- 5 siung bawang merah.

- 2 siung bawang putih.

- Air secukupnya.


Cara membuat:

- Silahkan siapkan loyang untuk mengaduk adonan cilok.

- Lalu campur dan aduk rata tepung tapioka dan tepung terigu.

- Lanjut tambahkan kaldu ayam dan air secukupnya sambil mengaduk adonan.

- Kemudian masukkan daun bawang dan bentuk adonan menjadi bentuk bulat dengan tangan

- Lalu tambahkan garam secukupnya dan sedikit minyak goreng agar cilok tidak lengket

- Rebus air hingga mendidih lanjut adonan cilok yang sudah berbentuk bulat ke dalamnya, dan tunggu hingga matang.

- Lalu jika cilok telah mengapung berarti sudah matang, lanjut ditiriskan.

- Terakhir sajikan cilok dengan saus sambal, tomat, ataupun sambal kacang


4. Mie Sosis Goreng

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan :

- 1 bungkus mie instan ( merk sesuai selera ).

- 1 bungkus sosis ( merk sesuai selera ).

- Minyak goreng.

- Saus tomat.

- Saus sambal.


Cara Membuat :

- Pertama rebus mie sampai matang, kemudian diangkat.

- Siapkan wadah atau mangkuk, masukkan semua bahan, lalu aduk hingga merata.

- Lalu panaskan minyak, masukkan mie satu sendok makan.

- Kemudian goreng sampai matang, terus diangkat.

- Lanjut potong sosis menjadi dua bagian, lalu keluarkan setiap ujungnya.

- Lalu gulung setiap bagian mie dengan sepotong sosis.

- Terakhir sajikan dengan saus sambal atau tomat.


5. Mie Lidi Spaghetti

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan :

- Spaghetti 200 gram.

- 1 bungkus bubuk balado.

- Daun jeruk 1 lembar saja.

- Garam dapur secukupnya.


Cara Membuat :

- Pertama panaskan minyak dalam wajan

- Kemudian masukkan mie spaghetti 

- Lalu aduk kembali hingga rata dan matang.

- Kemudian taburkan juga  daun jeruk.

- Terakhir angkat dan sajikan selagi hangat.


6. Kue Leker

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan :

- Tepung terigu berprotein sedang 150 gram.

- Telur 2 butir dan kocok lepas.

- Margarin yang sudah dicairkan, 2 sdm saja.

- Baking powder 2 sdt.

- Vanili bubuk 2 sdt.

- Tepung beras 200 gram.

- Tepung tapioka 50 gram.

- Susu cair 500 ml.

- 1 sisir pisang kepok.

- Selai coklat secukupnya saja.


Cara Membuat :

- Campur rata semua bahan tepung wadah dan telur,lanjut tambahkan baking powder, telur, dan vanili lalu aduk hingga rata. 

- Lanjut tuang susu cair ke dalam adonan sambil diaduk hingga merata.

- Lalu panaskan teflon setelah itu tuangkan adonan tipis ke atasnya kemudian ratakan

- Silahkan tambahkan coklat dan pisang di dalamnya lalu masak sampai matang garing. 

- Kemudian lipat leker, terakhir sudah bisa di sajikan.


7. Martabak Manis Mini

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan :

- Tepung terigu 200 gram.

- Tepung tapioka 50 gram.

- Telur 2 butir.

- Gula pasir 2 sdm.

- Mentega 2 sdm, sudah dicairkan.

- Ragi instan 1 sdm.

- Baking powder 1 sdm.

- Topping sesuai selera ( keju,meses,selai).

- Air


Cara Membuat :

- Pertama campurkan tepung terigu kering, 2 sdm gula pasir, ragi, baking powder 1 sdm, dan air. 

- Lalu aduk adonan sampai tercampur sempurna dan tidak menggumpal dan diamkan 30 menit.

- Lalu oleskan margarin pada loyang martabak mini dan cairkan di atas api kompor.

- Lanjut kocok telur ayam hingga merata, lalu campurkan ke adonan tadi.

- Kemudian tuangkan adonan ke loyang, lanjut diaduk dengan sendok secara merata.

- Lanjut tunggu sampai pinggiran martabak mengering dan bagian tengahnya mengeluarkan gelembung. 

- Setelah itu taburkan gula pasir secukupnya, lalu tutup loyang kembali dan diamkan 5 menit.

- Terakhir taburi topping sesuai selera seperti keju, pisang dan lainnya.


8. Arum Manis

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan : 

- Gula pasir ½ kg.

- Air secukupnya.

- Tepung terigu secukupnya.

- Pewarna sesuai selera.


Cara membuat:

- Pertama gula dimasak  air segelas sebagai takaran sampai keluar busa dan mengental.

- Lalu masak terigu bersama minyak goreng sampai berwarna kecoklatan.

- Lanjut setelah matang dinginkan kemudian gula di aduk sampai rata.

- Aduk terus sampai membentuk adonan yang kenyal.

- Terakhir adonan siap disajikan dalam bentuk lembaran seperti rambut halus.


9. Es Gabus

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan : 

- 1 bungkus santan.

- 1 bungkus vanili bubuk.

- ½ sdt garam dapur.

- 200 gram gula pasir.

- Tepung hunkwe 200 gram.

- Air secukupnya saja.

- Pewarna merah, kuning, hijau maupun yang lain sesuai selera.

- Plastik es, bisa di beli di toko bahan makanan.


Cara Membuat :

- Pertama campur tepung hunkwe, gula, santan, dan garam pada mangkok. 

- Kemudian di masak dengan api sedang hingga kental dan matang.

- Lalu tuangkan adonan ke beberapa bagian ke mangkok, lanjut masukan pewarna sesuai selera.

- Kemudian aduk merata hingga pewarna makanan dan adonan tercampur.

- Lanjut masukan adonan kedalam loyang yang telah dialasi dengan plastik.

- Kemudian tunggu hingga es gabus mengeras, lalu masukkan ke dalam freezer hingga membeku. 

- Terakhir diamkan hingga beku sepenuhnya, lalu siap disajikan.


10. Kue Jaring Laba – Laba

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan :

- Tepung terigu 250 gram.

- 3 sdm mentega yang sudah dicairkan.

- 1 butir telur.

- 5 sdm gula.

- Vanili bubuk dan garam dapur secukupnya saja.

- Air secukupnya.


Cara Membuat Kue Jaring Laba Laba :

- Pertama masukan gula, garam dan 1 butir telur lalu kocok pada mangkok.

- lalu campur tepung dan masukkan sedikit demi sedikit kocokan telur pada mangkuk.

- Masukkan mentega, aduk hingga merata.

- lalu Panaskan teflon dengan api sedang saja.

- Masukan adonan secara bergantian membentuk rongga-rongga seperti jaring.

- Lanjut tunggu hingga adonan kering lalu lipat dan angkat juga sudah matang.


11. Martabak Telur 1000 an

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan : 

- 10 lembar kulit lumpia yang sudah dipotong menjadi 2 bagian.

- Telur 2 butir.

-  ¼ kg daging ayam. Bisa juga diganti dengan jamur.

- Daun bawang.

- Masako secukupnya.

- Kecap asin secukupnya.

- Minyak goreng.

- 1 buah bawang bombay.

- Gula.


Cara Membuat :

- Pertama tumis semua bahan daging ayam hingga empuk. 

- Lanjut diamkan hingga dingin jika sudah matang. 

- Lalu tambahkan telur secukupnya lanjut aduk sampai merata.

- Masukan isian tadi menggunakan kulit lumpia, dengan membentuk menjadi persegi.

- Terakhir menggoreng martabak isi telur dan ayam, lalu hidangkan.


12. Es Biskuit Selimut

12-resep-makanan-ringan-untuk-dijual-disekolah-pasti-untung

Bahan : 

- Biskuit selimut 10 bungkus.

- 2 sachet susu kental manis.

- 700 ml air dingin.

- Gula pasir 1,5 ons.

- 10 stik es krim.


Cara Membuat :

- Pertama silahkan campur susu kental manis, air, dan aduk rata

- Tambahkan gula secukupnya, agar terasa manis.

- Hancurkan biskuit pakai tangan saja, lalu gunting ujung kemasan.

- Silahkan masukan stik krim pada lubang biskuit tadi.

- Lanjut tuangkan susu secukupnya ke kemasan biskuit.

- Terakhir masukkan ke freezer selama 6 jam, lalu hidangkan.


Akhir kata

Banyak seali menu makanan maupun jajanan untuk anak sekolahan yang bisa kita pilih. Semoga apa yang sobat pelajari sekarang bisa menjadi peluang bisnis yang menguntungkan. semoga berhasil ya.

Komentar

Tampilkan